Sedekah Barang dan Jasa -
By: LAZIS JATENG SOLO RAYA

Banyak jalan menuju ke Roma, begitulah pepatah mengatakan. Banyak alternatif pilihan saat kita ingin melakukan sesuatu, termasuk dalam hal sedekah. Harta yang dimiliki tak hanya uang. Oleh karenanya, bersedekah pun tak harus dengan uang. Apapun yang anda miliki, bisa disedekahkan.

LAZIS JATENG SOLO RAYA membuka kesempatan seluas-luasnya kepada masyarakat yang ingin bersedekah dalam wujud barang yang masih dapat dipakai / dijual. Adapun sedekah barang tersebut akan difokuskan untuk keperluan:
Paket Makanan

Anda bisa berpartisipasi memberikan sedekah barang yang bisa dijual untuk diwujudkan menjadi paket makanan bagi anak yatim dan dhuafa. Atau, Anda dapat pula berpartisipasi langsung bersedekah memberikan paket makanan untuk anak yatim dan dhuafa. Alternatif lain, Anda dapat mengundang anak yatim dan dhuafa yang menjadi binaan LAZIS JATENG SOLO RAYA ke rumah / instansi Anda untuk berbagi kebahagiaan.
Mobil Layanan Yatim dan Dhuafa

Anda secara pribadi maupun bersama instasi / perusahaan Anda, dapat berpartisipasi memberikan sedekah dengan alternatif:

    Memberikan mobil untuk keperluan layanan Yatim dan Dhuafa.
    Menyewa mobil untuk keperluan layanan yatim dan dhuafa, yang biayanya ditanggung donatur.
    Meminjamkan mobil pribadi / perusahaan untuk keperluan layanan yatim dan dhuafa dengan sistem kerja sama.

Adapun kemanfaatan mobil layanan yatim dan dhuafa tersebut antara lain:

    Antar jemput sekolah
    Layanan pemeriksaan kesehatan keliling
    Wisata yatim dan dhuafa
    Taman baca keliling
    Layanan antar jemput pasien yatim dan dhuafa
    Layanan antar jenazah yatim dan dhuafa


Sandang

Anda dapat berpartisipasi memenuhi kebutuhan sandang anak yatim dan dhuafa, seperti: seragam sekolah, seragam olahraga, seragam TPA atau perlengkapan sekolah dan sehari-hari yatim dan dhuafa binaan LAZIS JATENG SOLO RAYA
Komputer Dhuafa

Jangan sampai kondisi keluarga yatim dan dhuafa menjadi penghambat anak-anak mereka untuk maju, berkembang dan menguasai teknologi. Anda dapat berpartisipasi memberikan sedekah berupa komputer untuk digunakan dalam program Rumah Singgah Gempita.

Sumber:lazisjateng.or.id/program/sedekah-barang.html

0 comments Blogger 0 Facebook

Post a Comment

 
Rahasia Sedekah © 2013. All Rights Reserved. Share on Blogger Template Free Download. Powered by Blogger
Top